Pj Bupati Aceh Besar Tutup Turnamen Sepakbola HUT ke-3 Jantho FC

oleh -849 Dilihat
Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, S.STP MM menyerahkan piala juara pertama untuk Club GST Persipura pada open Turnamen HUT Jantho FC ke III, di Lapangan Sepak Bola Komplek Jantho Sport City (JSC) Kota Jantho, Kamis 24 Agustus 2023. FOTO/ PROKOPIM PEMKAB ACEH BESAR

Jantho, Beaktual.com – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM  menutup secara resmi open turnamen sepakbola HUT Ke-3 Jantho FC,  yang berlangsung di lapangan sepak bola di Komplek Jantho Sport City (JSC), Kota Jantho, Aceh Besar, Kamis 24 Agustus 2023 sore.

Muhammad Iswanto yang datang lebih awal untuk menyaksikan partai final antara GST Persipura Kota Jantho berhadapan Club PSKD Kajhu, Kecamatan Baitussalam.

Laga final ini berlangsung menarik dan membuat ratusan penonton memadati tribun JSC. GST Persipura Kota Jantho yang bermaterikan pemain terbaiknya berhasil tampil sebagai juara setelah mampu bermain menekan dan mengalahkan tim PSKD Kajhu dengan skor 1-0. 

Saat menutup turnamen tersebut, Muhammad Iswanto menyampaikan, apresiasi kepada panitia, karena telah menuntaskan event turnamen sepakbola dalam rangka memperingati HUT Ke-3 Jantho FC dan sekaligus memeriahkan HUT ke-78 RI tahun 2023. 

“Alhamdulillah, 16 tim sejak awal sudah menunjukkan sportifitas yang luar biasa sehingga tidak ada insiden apapun dan penyelenggaraan turnamen seperti ini bisa dicontoh oleh panitia-panitia lain khususnya di Aceh Besar,” katanya 

Ia menyebutkan, Pemkab Aceh Besar sangat mendukung dan akan terus mendorong event-event olahraga di Aceh Besar. 

“Tujuannya untuk memberi peluang bagi atlet dan anak muda untuk mangasah kemampuannya. Bukan hanya itu, lewat olahraga juga akan terbangun sportivitas dan semangat berkompetisi secara sehat,” sebut Muhammad Iswanto 

Ia menambahkan, kepada seluruh tim yang berkompetisi dalam turnamen sepak bola ini agar menjadikan turnamen tersebut sebagai ajang silaturahmi dan menjunjung tinggi nilai sportivitas bertanding. 

“Kalah menang itu soal biasa, yang penting sudah bisa menunjukkan kepada masyarakat kita adalah tim yang hebat dan tim yang sportif,”ujarnya 

Diakhir sambutannya, Muhammad Iswanto mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda dan seluruh unsur telah membantu menyukseskan pelaksanaan turnamen sepakbola HUT Ke-3 Jantho FC seperti yang diharapkan. 

“Sekali lagi terimakasih kepada semua, sampai jumpa lagi di tahun 2024 dan dilapangan yang sama,” ucapnya 

Sementara itu, Ketua Panitia, Dedi Kurniawan, ST mengatakan, pelaksanaan event turnamen sepakbola HUT Ke-3 Jantho FC sejak awal dibuka hingga menuju final berjalan dengan lancar. 

“Karena antusias pemain dari setiap club yang bertanding pada open turnamen ini menunjukkan respon positif dan menampilkan laga yang sportif,” paparnya 

Disamping itu, setelah sukses mengelar turnamen sepakbola pada hari ini, untuk kedepan para pemuda dan masyarakat Jantho akan kembali dengan berbagai turnamen lainnya. 

“Maka, kami berharap untuk selalu diberikan dukungan, baik itu dari Pemkab Aceh Besar, badan usaha atau sponsor serta pengusaha, pada pergelaran berbagi event yang diselenggarakan kedepannya,” harap Dedi Kurniawan  Turut dihadiri Ketua Askap PSSI Aceh Besar, Dandim, Kapolres, anggota DPRK, Jajaran OPD Aceh Besar dan masyarakat Kota Jantho.

Adapun panitia kepada juara selain memberikan tropi juga memberikan uang pembinaan, Juara I GST Persipura Kota Jantho Rp 20 juta, Juara II PSKD Kajhu Rp 10 juta dan juara III bersama yakni Kiler 08 Sibreh dan Bintang Timu Blang Bintang masing-masing Rp 5 juta. Sedangkan, untuk pemain terbaik Rp 1 juta kepada Fadil Eka dari Tim GST Persipura Kota Jantho dan Top Skor Rp 1 juta diperoleh Fitian dari tim PSKD Kajhu. []

No More Posts Available.

No more pages to load.